![]() Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Richard Branson. Pria asal Inggris yang mendapatkan gelar Sir (Sir Richard Branson), adalah pendiri Virgin Group yang membawahi 400 perusahaan yang berbeda di berbagai negara, dan banyak diantaranya adalah bisnis yang bernilai miliaran dolar. Richard Branson senang membuat sensasi dan menempatkan dirinya menjadi pusat perhatian. Sebagai pengusaha, Richard Branson sangat sering menggunakan cara-cara yang out of the box. Misalnya ketika memperkenalkan merek Virgin Cola, dia datang dengan tank (ya benar, kendaraan tempur) ke Times Square di New York dan menembaki semua iklan Coca Cola dengan Virgin Cola. Luar biasa, bukan? Richard Branson memiliki kekayaan sekitar US$ 4.900.000.000 dan sudah banyak menyumbangkan kekayaannya untuk kegiatan filantropis. Bisa dikatakan saat ini hanya Richards Branson lah satu-satunya di dunia yang bisa melakukan apa yang dia lakukan saat ini. Bagaimana Sir Richard Branson bisa mencapai kesuksesan berbisnis yang luar biasa ini? Inilah 10 Rahasia Sukses Ala Sir Richard Branson: Keep it Simple Richard Branson mengaku ia adalah seseorang yang selalu berpikir secara sederhana. Jika sebuah kesempatan bisnis memiliki peluang untuk sukses, ya dicoba saja. Tidak perlu terlalu berbelit-belit dalam mengambil keputusan. Hal ini juga terlihat dari bagaimana seluruh perusahaan Virgin adalah perusahaan yang kecil sehingga tidak ada birokrasi yang berbelit dalam pengambilan sebuah keputusan untuk berinovasi dan memberikan layanan konsumen yang terbaik. Give It A Try Sering kali kita memiliki sebuah ide bisnis yang, jika dijalankan, akan menjadi sebuah bisnis yang sukses besar dan menggebrak industri yang sudah ada. Kabar buruknya, statistik mengatakan bahwa dari 5 ide bisnis yang muncul, hanya 1 yang akan dieksekusi. Padahal, masih menurut statistik yang sama, dari setiap 5 ide bisnis yang dicoba untuk dilakukan, ada 1 yang akan berhasil. Itu artinya, rata-rata orang memerlukan 25 ide bisnis untuk mencetak 1 yang berhasil. Padahal jika anda mau mencoba untuk menjalankan semua ide bisnis yang dapatkan, anda akan lebih cepat meraih sukses. Yang penting anda coba saja! Be A Leader Sangat penting bagi seorang pengusaha untuk menjadi pendengar yang baik. Kepemimpinan adalah suatu hal yang mutlak diperlukan untuk kesuksesan berbisnis. Richard Branson mengatakan bahwa ia merasa beruntung karena bisa memaksimalkan potensi timnya. Caranya? Memberikan pujian ketika mereka memberikan perfoma yang baik, dan menegur untuk meluruskan jika terjadi kesalahan atau hal-hal yang di bawah standar Virgin. Don't Give Up Perjalanan hidup sebagai seorang pengusaha penuh dengan naik-turun seperti sebuah roller coaster. Akan ada banyak sekali hari dimana anda akan dihadapkan dalam situasi sulit yang melelahkan dan membuat frustrasi. Jangan menyerah dengan keadaan ini. Hampir semua entrepreneur akan mengalami kebangkrutan karena mereka tidak memiliki cukup uang untuk membayar tagihan. Jangan menyerah dengan keadaan ini. Jika anda mengalami kegagalan, coba lagi dengan pendekatan yang lain. Coba terus sampai anda sukses dan berhasil. Lagi-lagi, jangan menyerah dengan keadaan yang sulit. Delegate Seorang entrepreneur, menurut Richard Branson, adalah seseorang yang sangat piawai dalam mendelegasikan tugas kepada timnya. Richard Branson mengaku bahwa salah satu tugasnya yang paling penting adalah menemukan seseorang yang terbaik, lebih baik dari pada dirinya sendiri, untuk mengerjakan pekerjaan di unit-unit bisnis Virgin. Richard Branson mengingatkan, ketika anda ingin mengembangkan sayap usaha dan memiliki lebih dari 1 bisnis, anda tidak akan bisa berada di keduanya sekaligus. Anda harus mendelegasikan tugas perusahaan anda kepada manajer. Treat People Well Jika anda memperlakukan orang-orang di sekitar anda dengan baik, maka orang-orang tersebut akan memberikan kontribusinya kepada perusahaan. Banyak pengusaha berpikir customers are always right. Richard Branson mengatakan customers are always right until they are wrong. Jika anda mengutamakan pegawai anda di atas segalanya, merekalah yang akan menempatkan pelanggan di atas segalanya sehingga semua orang akan senang berbisnis dengan anda. Shake Things Up Bagi seorang Richard Branson, seorang entrepreneur akan mengalami kegagalan jika tidak bisa menemukan cara yang lebih baik dalam memberikan servis atau produk kepada konsumen. Jika kualitas produk atau jasa anda sama ketimbang kompetitor anda, maka anda akan dihadapkan pada perang harga yang merugikan semuanya. Dengan memberikan kualitas produk dan servis yang lebih baik, ditambah dengan inovasi yang menggebrak, maka bisnis anda akan mendapatkan keuntungan kompetitif di persaingan pasar yang brutal. People Will Be Skeptical Setiap ide baru pasti akan mendatangkan skeptisisme dari orang-orang di lingkungan anda. Jangankan para kritikus yang memang hidup-matinya ditentukan oleh kerasnya kritik dan menjadi skeptis yang mumpuni. Justru skeptisisme terbesar akan datang dari orang-orang terdekat anda, aku Richard Branson. Para ahli dan pakar di bidang yang anda berikan ide baru juga akan memberikan 1.000 alasan kenapa ide anda akan gagal total, dan pasar akan meninggalkan gagasan anda. Bagi Richard Branson, tugas seorang pengusaha adalah untuk membuktikan bahwa para skeptis itu salah, dan ide anda benar. Affect Lives Positively Apapun yang anda lakukan dalam bisnis anda, lakukanlah dengan mind set bahwa usaha anda akan membuat hidup orang-orang menjadi lebih baik, lebih mudah, dan lebih positif. Richard Branson memiliki prinsip bahwa jika ide bisnis yang ia temukan tidak memberikan dampak positif bagi orang-orang yang terlibat di dalamnya, maka ia tidak akan mengeksekusi ide itu. Do Things Differently Jangan hanya menjadi pengikut. Jika anda mengikuti dan menjiplak sesuatu begitu saja, anda akan selalu manjadi nomor 2 setelah yang anda tiru, itupun kalau anda tidak dituntut memplagiat sesuatu. Dengan menjalankan bisnis secara berbeda, Richard Branson dan Virgin Group dapat selalu berada di garis depan persaingan bisnis. Keunikan Richard Branson dalam mengelola Virgin Group tercermin dari ide-ide gila yang dilakukannya dalam berpromosi, layanan pelanggan, dan dalam operasional bisnis itu sendiri. Artikel ini kami sadur dari sumber channel Youtube milik Evan Carmichael. Jika menurut anda artikel ini bermanfaat, mohon share agar semakin banyak yang mendapatkan manfaatnya. Terima kasih
0 Comments
Leave a Reply. |
Onlined7Kami membagikan jurus-jurus praktis yang bisa anda gunakan untuk bisnis anda. Archives
January 2019
Categories
All
|